Kamis, 26 Agustus 2010

Makna di Balik Tulisan Tangan

Pepatah mengatakan, tulisan tangan dapat mengetahui siapa Anda. Ya, memang banyak hal yang dapat diungkapkan dari tulisan tangan. Seorang graphologis atau ahli ilmu tulisan tangan mungkin saja berkata sesuatu hal tentang Anda - dan tak semuanya merupakan hal-hal yang menyenangkan.

Untuk memberikan gambaran pesan apa saja yang dapat diperoleh dari catatatan yang setiap kali tuliskan, ada 10 rahasia di balik tulisan tangan yang diambil dari rumus sang graphologis.
Berhati hatilah, ilmu membaca tulisan tangan sangat rumit untuk dapat diramu menjadi butir-butir yang bersifat universal. Maka ambilah catatan di bawah ini seperti anda menambahkan sedikit garam untuk melezatkan makanan (dan jangan terlalu berlebihan):

1. Apakah tulisan tangan Anda untuk huruf U dan W membentuk bulatan di bawah?
Apabila ya, maka Anda seorang yang sensitif dan mungkin berbakat seni.

2. Apakah tulisan Anda untuk huruf T, berupa garis horizontal memotong garis vertikal di tengah atau di atas?
Semakin rendah potongan garis horizontal di garis vertikal berarti Anda kurang memiliki ambisi untuk melakukan sesuatu hal.

3. Apakah Anda membuat lingkaran di atas pada ujung huruf C?
Jika ya, maka yang cocok bagi Anda adalah cuplikan lirik Carly Simon, "Anda sesorang yang sia-sia, tidak berguna".

4. Apakah tulisan huruf A dan O Anda sangat rapat?
Mungkinkah Anda sedang menyembunyikan sesuatu?

5. Apakah tulisan tangan pada huruf-huruf Anda selalu miring?
Apabila ya, maka hal ini sangat mengejutkan. Hanya 10 persen dari seluruh orang tidak konsisten menulis huruf miring - dibandingkan 70 hingga 80 persen terbiasa menulis secara tegak.

6. Apakah Anda terjebak menulis dengan banyak lingkaran-lingkaran dan tak pernah lurus, seperti kuku burung?
Hal ini juga suatu hal yang menakjubkan dari suatu peristiwa kriminal! Tulisan gaya ini timbul saat Anda menarik garis lurus dari atas ke bawah lalu Anda menambahkan lengkungan seperti kuku burung di ujungnya, seperti tulisan Anda saat menulis huruf y kecil.

7. Apakah tanda tangan Anda berbeda dengan tulisan tangan Anda pada umunya?
Bila ya, maka Anda sengaja membuat sesuatu yang berarti.

8. Apakah Anda selalu menghubungkan huruf (huruf sambung) di antara huruf-huruf yang tarikannya jatuh di bawah?
Apabila ya, mungkin Anda sesorang yang menderita sangat mendalam, seolah-olah sedang mendapat beban sangat berat di pundak Anda, bagaikan memegang dunia.

9. Apakah tulisan tangan Anda berantakan dan tidak teratur?
Santai sajalah, tak perlu merasa sangat tertekan apabila tulisan tangan Anda begitu jelek.

10. Apakah tulisan tangan pada huruf-huruf Anda sedikit tak beraturan?
Apabila tulisan Anda membesar di tengah dan sedikit ke atas atau ke bawah dari garis dasarnya, maka Anda bersifat kekanak-kanakan. Contohnya, seperti logo tulisan tangan Walt Disney.
10 Kunci Temukan Diri Sejati

Ketergesaan dalam kehidupan modern, yang bergerak serba cepat, seringkali membuat kita melupakan diri sendiri dan kehilangan kendali. Ada banyak cara yang dapat dilakukan untuk membawa kita kembali ke diri sejati. Berikut 10 kekuatan yang dapat mengarahkan kita kembali ke diri sendiri dan menemukan sebuah kedamaian.

1. Hadir

Hiduplah untuk saat ini. Masa lalu telah berlalu. Anda tak akan pernah dapat kembali dan mengulang masa-masa itu lagi, pun Anda tak akan dapat menghidupkan kembali apa yang ada di masa lalu. Kehidupan ini adalah apa yang sedang Anda jalani saat ini, tak peduli apapun yang telah terjadi. Itu semua nyata dan sempurna. Jangan menengok ke belakang ataupun terlalu memikirkan apa yang akan terjadi di masa mendatang. Pikiran kita selalu menciptakan berbagai percakapan yang mengembangkan rasa takut dan membuat kita berusaha menyelamatkan diri. Katakan pada pikiran Anda yang sibuk berbicara itu: 'Terima kasih telah bersedia berbagi' dan yakinkan 'Aku di sini, aku ada untukmu.' Setiap hari, kita semua harus selalu membuat pilihan dan Andalah yang paling tahu bagaimana membuat hari yang Anda jalani jadi indah.

2. Bersatu Dengan Alam

Duduklah di rerumputan atau di bawah sebuah pohon. Rasakan putaran bumi, keagungan angkasa raya, dinginnya udara yang menerpa wajah Anda, atau kehangatan sinar matahari pagi. Tersenyumlah pada langit yang luas, ucapkan salam pada lebah yang beterbangan dan semua bintang yang Anda jumpai. Berjalan-jalanlah di taman atau mendaki perbukitan. Kedekatan dengan alam dapat membawa kesadaran betapa Anda bagian dari jagat raya yang maha luas ini.

3. Berolahrga

Berolahraga secara teratur memberi jeda pada pikiran Anda yang terus berkecamuk, membantu memperlancar peredaran darah, membersihkan racun dari tubuh, dan memberi Anda energi serta banyak keuntungan lain. Pilihlah aktivitas yang memberi Anda kesenangan dan buat perpaduan. Lakukan jalan sehat di satu hari dan latihan Yoga di hari berikutnya. Ikuti latihan erobic dan bertemu banyak orang. Banyak sekali daftar kegiatan yang dapat Anda pilih.

4. Spiritual

Kenali dan sadari Anda adalah pribadi yang penting dan unik. Lakukan meditasi, atau duduk tenang di kesunyian, dan nikmati saat-saat itu. Baca buku-buku keagamaan atau panduan kepribadian yang membawa pesan positif dan membuat Anda merasa kuat. Jangan lupa bersyukur atas kesehatan yang Anda miliki, rumah, orang-orang yang mencintai dan Anda cintai, teman-teman yang mengelilingi Anda, serta kebahagiaan dan kegembiraan yang melingkupi hidup Anda.

5. Memaafkan

Saatnya untuk melepaskan. Maafkan seluruh bagian diri Anda, atas segala kekurangan dan ketidaksempurnaan. Maafkan diri Anda untuk semua kesalahan yang pernah Anda buat di masa lalu, maafkan ketakutan masa kecil Anda, maafkan emosi dan kemarahan masa remaja Anda, maafkan masa dewasa awal Anda yang tak mau mengambil resiko. Maafkan kesalahan orang tua Anda, saudara kandung, kerabat dan orang-orang di masa lalu. Lepaskan semua uneg-uneg. Permaafan membawa kedamaian dalam jiwa.

6. Bersenang-Senang

Beri kesempatan pada diri Anda untuk merasa rileks dan memanjakan diri. Baca buku yang menyenangkan. Keluarkan uang sekali-kali untuk membeli hal yang paling Anda inginkan. Lakukan hal-hal hanya untuk diri Anda sendiri.

7. Nutrisi

Dengarkan kebutuhan tubuh Anda. Penuhi kebutuhan tubuh akan makanan bernutrisi. Konsumsi vitamin yang bermanfaat untuk tubuh. Dengan tubuh sehat dan bugar membuat Anda selalu menghargai hidup.

8. Buang Penilaian

Berhentilah menilai dan menyalahkan. Jangan melontarkan kritikan pada orang lain ataupun diri sendiri. Ucapkan kata-kata yang memberi dorongan pada diri dan semua orang yang Anda jumpai. Terima orang lain apa adanya, lengkap dengan segala perbedaan yang mereka miliki.

9. Bantu Orang Lain

Hubungi dan ulurkan tangan pada teman yang membutuhkan. Tawarkan bantuan tanpa syarat pada orang lain. Jadilah pendengar yang baik dan benar-benar mendengarkan apa yang dikatakan orang lain. Temukan cara untuk membantu orang lain mengangkat beban hidup dengan mendengarkan keluh kesah mereka.

10. Cinta

Cintai diri Anda dan gunakan kata-kata positif untuk memberi dorongan. Puji orang lain dengan tulus dan buat mereka tersenyum. Bicaralah dengan penuh kasih dan ketulusan dari dasar hati.

Kesepuluh kunci kekuatan yang disebutkan di atas bukanlah hal yang sulit untuk dilakukan siapapun. Pelankan sejenak laju hidup Anda yang serba cepat, dan luangkan waktu untuk melakukan kesepuluh hal tersebut. Niscaya Anda akan menemukan keindahan hidup serta kelengkapan diri sejati Anda.

Rabu, 21 April 2010

Ingin Tambah Tinggi

Ingin Tambah Tinggi? Sekarang Gampang


Baru-baru ini ahli bedah ortopedi Dokter Helong Bai di Shanghai, China, menemukan cara meninggikan badan manusia.

Bagi pria dan wanita yang dilahirkan kurang tinggi tidak perlu minder lagi karena lewat bedah ortopedi ini, tinggi badan ideal dengan mudah dapat dicapat secepatnya.

Selama 15 tahun, Dokter Bai berhasil menolong sekitar 3.000 pasien yang dilahirkan kurang tinggi dari sejumlah negara, seperti China, Amerika, Jerman, dan Jepang.

Para pasien Dokter Bai ini berusia 14-55 tahun. "Agar pasien lebih tinggi, tulang kakinya, baik tibia maupun fibula, dipotong di bawah lutut. Lalu, tulang tersebut direnggangkan dan diberi penyangga," katanya.

Penyangga ini terbuat dari nikel dan titanium, yang beratnya masing-masing sekitar setengah kilogram dan masing-masing ditanam di tulang atas dan bawah (lihat foto X-Ray).

Setelah satu minggu, tulang yang direnggangkan tersebut akan tumbuh dan menyambung kembali. Selama empat bulan, tulang kaki tersebut terus direnggangkan hingga dicapai ketinggian ideal.

Dalam foto X-ray ini, prosedur pemanjangan tulang kaki yang dilakukan Dokter Helong Bai adalah memotong tulang kaki dan kemudian ditarik saat tulang kaki tersebut tumbuh kembali hingga tinggi ideal dicapai.

Prosedur pemanjangan kaki ini mirip dengan prosedur yang dilakukan dokter gigi saat merapikan gigi pasien, menggunakan kawat yang dikencangkan setiap minggu, hingga tercapai bentuk yang gigi indah dan ideal.

Seorang wanita yang menjalani prosedur penarikan tulang kaki menggunakan tongkat untuk berjalan hingga dicapai pertumbuhkan tulang yang sempurna.

Tempe Rahasia Sehat Wanita Paruh Baya

Tempe Rahasia Sehat Wanita Paruh Baya


Siapapun pasti kenal tempe. Makanan ekonomis yang selalu ada di setiap menu makanan kita. Namun tak banyak orang tahu khasiat di balik makanan olahan dari kedelai ini.

Ternyata tempe yang kaya akan isoflavon ini terbukti mampu menghambat proses penuaan dini khususnya untuk wanita menjelang masa menapause. Hal ini diperkuat dengan riset yang dilakukan staf pengajar Fakultas Kedokteran Undip Semarang, Dr dr Prasetyowati SpKK yang menguji sekitar 30 responden wanita yang diminta mengkonsumsi kapsul berisi ekstrak isoflavon kedelai tempe selama tiga bulan.

Dari hasil yang dicatat, ternyata kulit mereka lebih kenyal dibandingkan dengan responden yang tidak diberi ekstrak isoflavon.

Menurut Prasetyowati hormon ekstrogen dalam isoflavon kedelai bisa menghambat penuaan. Selain itu mengonsumsi kedelai untuk menjaga kecantikan selain murah juga aman, dibanding bahan kimiawi yang menjanjikan hasil cepat namun beresiko.

Dokter yang meraih penghargaan atas penelitiannya ini menyarankan kaum hawa agar menggunakan bahan alami sebagai resep menjaga badan tetap sehat dan cantik di usia paruh baya.

Menurutnya wanita paruh baya setiap hari paling tidak membutuhkan 50-100 miligram isoflavon. Bila setiap 60 gram tempe mengandung 10 mg isoflavon, maka perempuan pada usia senja harus lebih banyak mengonsumsi tahu dan tempe.

Ia menambahkan khasiat isoflavon bukan hanya berguna bagi wanita, namun mengkonsumsi makanan mengandung isoflavon bisa mencegah kanker prostat pada pria.

Jadi, wanita dan pria yang memasuki usia 40 tahuan, disarankan lebih banyak makan tahu dan tempe atau buah bengkoang yang juga kaya akan isoflavon.

Tembak Jerawat dengan Bom Minyak Kelapa



Dengan teknologi terbaru, asam laurat yang terdapat pada minyak kelapa dan air susu ibu (ASI) bisa dikembangkan untuk obat jerawat. Senyawa tersebut ditembakkan langsung ke bakteri penyebab jerawat.

Jerawat (acne vulgaris) dialami oleh 85 persen remaja dunia yang dipicu oleh bakteri Propionibacterium acnes. Pengobatan jerawat saat ini sering menyebabkan efek samping bercak kemerahan dan rasa terbakar.

Namun perawatan dengan asam laurat bebas dari efek samping tersebut. Untuk membawa asam laurat langsung menuju bakteri penyebab jerawat, menggunakan teknologi yang disebut Smart Delivery System.

Penelitian ini ditemukan oleh Dissaya 'Nu' Pornpattananangkul, mahasiswi Bioteknologi di UC San Diego Jacobs School of Engineering seperti dilansir ScienceDaily, Jumat (16/4/2010).

Pada bom nano yang berisi asam laurat, ditempelkan partikel emas yang juga berukuran nano. Partikel tersebut akan menjaga bom nano yang disebut liposom agar tidak saling menempel.

Partikel emas itu membantu liposom menemukan lokasi bakteri berdasarkan kondisi kulit termasuk pH. Begitu liposom mencapai membran bakteri yang dimaksud, kondisi keasaman kulit akan mengarahkan partikel emas tadi untuk mendarat. Muatan asam laurat segera dikeluarkan untuk merusak membran bakteri.

Profesor Liangfang Zhang yang membimbing penelitian ini memberikan pujian, "Ketika obat diantarkan dengan tepat ke sasaran, maka efek antimikroba akan semakin manjur dan timbulnya efek samping semakin diminimalisir".

Temuan ini akan dipresentasikan di ajang Research Expo, sebuah konferensi riset tahunan di UC San Diego Jacobs School of Engineering. Nu hanya kebetulan saja memilih minyak kelapa, karena kelapa banyak terdapat di Thailand, negara tempat dia berasal.

Senin, 19 April 2010

kirim pesan :

Nama
email
subject
message
Image Verification
captcha
Please enter the text from the image:
[ Refresh Image ] [ What's This? ]

Powered byEMF Contact Form

Jumat, 02 April 2010

Target Marketing: Cara Riset Pasar di Internet

Pendahuluan
Hello Abiasian:-)

Kali ini kita akan belajar tentang "Target Marketing".

Target Marketing adalah sebuah strategi sederhana namun bisa memberikan banyak IDE untuk Kamu tentang APA yang bisa Kamu lakukan dan kembangkan melalui Internet, DAN mendapatkan keuntungan!

Sejak saya dimuat di banyak media massa, ada dua pertanyaan penting yang sering dilontarkan. Tak terhitung berapa banyak orang yang melontarkan pertanyaan tersebut pada saya, baik lewat email maupun telepon untuk menanyakan hal yang 'serupa'. Kedua pertanyaan ini adalah:
1. abiasia, saya ingin menjalankan bisnis lewat Internet. Tapi saya tidak punya produk. Menurut Abiasia, apa yang bisa saya jual lewat Internet?
2. Abiasia, saya punya sebuah produk, menurut Abiasia apa produk saya bisa dipasarkan melalui internet? Bagaimana caranya? Apakah ada pembelinya?

Mungkin Kamu juga pernah punya pertanyaan serupa dalam benak Kamu! :-)

Banyak orang yang masih BINGUNG apa yang bisa mereka jual lewat Internet. Banyak juga orang yang tidak tahu apakah produknya bisa dipasarkan melalui Internet atau tidak?!

Sebentar lagi, semua pertanyaan itu akan terjawab. :-)

Bagaimanapun, ingat yang satu ini:
"Pada dasarnya kita bisa menjual APA SAJA lewat Internet."

Seperti yang saya tuturkan dalam materi sebelumnya tentang "Panduan Belajar Affiliate Marketing Bagi Pemula" Kalau Kamu yang tidak memiliki produk, Kamu bisa mengikuti "Program Affiliate". Dengan mengikuti program tersebut, Kamu bisa memasarkan produk orang lain dan mendapatkan komisi dari setiap penjualan.

Sebaliknya, bagi mereka yang memiliki produk atau jasa sendiri, Kamu bisa membuka affiliate program agar mereka (yang tidak memiliki produk sendiri) bisa membantu Kamu memasarkan barang/jasa yang Kamu jual. Dan sebagai imbalannya, Kamu akan memberikan komisi kepada mereka yang berhasil menjual.

Khusus untuk keduanya -baik yang tidak memiliki produk sendiri ataupun memiliki produk sendiri-, saya akan mengajarkan sesuatu yang sebaiknya Kamu perhatikan baik-baik, karena saran 'sederhana' ini bisa mempengaruhi bisnis Kamu selanjutnya!

Pertama-tama, saya akan mengajar kepada mereka yang tidak memiliki produk sendiri untuk dijual di Internet! (Tapi tentu saja, yang sudah memiliki produk sendiri bisa mempelajari sesuatu dari apa yang akan saya ajarkan).

Bila Kamu sudah memiliki produk sendiri dan ingin memasarkannya lewat Internet, saya akan memberikan Kamu IDE, apa yang bisa Kamu lakukan untuk menjual produk tersebut lewat Internet di bagian akhir materi ini.

Saya berusaha untuk membuat segala sesuatunya mudah dipahami oleh Abiasian. Tujuan utama dari panduan saya yang satu ini adalah memberikan Kamu banyak IDE tentang apa yang bisa Kamu lakukan lewat Internet!

Kamu akan terbelalak melihat ribuan target market yang ada, yang mungkin selama ini tidak Kamu sadari! ;-)

Jangan salahkan saya kalau Kamu tiba-tiba punya banyak ide setelah membaca panduan belajar ini! ;-)

Tidak lama lagi, Kamu akan melihat RIBUAN target market yang tidak pernah Kamu bayangkan sebelumnya! Kamu akan melihatnya nanti dan buktikan sendiri! ;-)

Tips dari saya: Meskipun Kamu nanti punya banyak ide untuk topik yang berbeda, saya sarankan Kamu tetap fokus. Fokus pada SATU target market yang Kamu minati -baik topik maupun target market tersebut-, dan mulai kembangkan ide tersebut!

Jangan dulu mengerjakan 2 topik atau lebih pada waktu yang bersamaan! Mulai saja dengan SATU topik yang Kamu suka, dan kembangkanlah! Karena satu topik saja memerlukan waktu untuk mengembangkannya!

Jangan terburu-buru dan serakah. Internet BUKAN bisnis cepat kaya. Kerjakan segala sesuatunya dengan serius dan terfokus. Apalagi Kamu baru memulainya. Konsentrasilah pada satu topik yang Kamu suka! Setelah Kamu 'jago', baru pindah ke topik berikutnya!
Fakta Dasar Yang Harus Kita Pahami
Pernahkah Kamu mengajukan pertanyaan-pertanyaan penting di bawah ini?

"Saya mo' jualan apa ya?"

"Produk apa sih yang laku di internet?"

"Apa ya yang sekarang lagi banyak dicari sama orang?"

Itu adalah pertanyaan-pertanyaan yang sering dilontarkan para pemula pada saat mereka terjun ke dunia internet marketing! Dulu, saya juga sama. Bingung apa yang bisa saya jual dan apa yang harus saya lakukan! Tidak ada yang memberi tahu, tidak ada yang membimbing! Akhirnya, saya pernah terjerumus pada gaya pemasaran "ikut-ikutan orang lain".

Ya betul! Kebanyakan marketer pemula memasarkan produk berdasarkan ikut-ikutan orang lain. :-)

Lalu apa yang terjadi kalau kita ikut-ikutan orang lain?

Kita akan cepat bosan dan cepat menyerah pada saat menghadapi kesulitan, karena kita TIDAK punya hasrat untuk menjual produk tersebut. Kita hanya mencari 'uang'. Dan ini tidak baik.

Dari apa yang saya pelajari lewat pengalaman saya, saya punya 2 strategi bagaimana mendapatkan keuntungan lewat internet untuk jangka waktu panjang!
1. Pasarkan hobi kita! Atau jadikan HOBI kita bagian dari sebuah bisnis!
2. Lakukan riset, apakah hobi kita tersebut ada target market-nya?

Sekarang akan saya bahas satu per satu:
Pasarkan hobi kita! Atau jadikan HOBI kita bagian dari bisnis!
Memasarkan sesuatu yang menjadi hasrat dan minat kita akan mempermudah kita dalam menjalankan bisnis tersebut!

Apa sebabnya?

Karena pada saat kita mengerjakan sesuatu yang kita minati (seperti hobi), kita tidak akan pernah membuat kita merasa bosan mengerjakannya. Bahkan waktu pun sering kali tidak akan pernah menjadi ganjalan atau masalah!

Dan yang lebih penting lagi, kita tidak akan pernah menyerah pada saat mendapatkan 'kesulitan' dalam menjalankannya! Justru sebaliknya, kita akan penasaran dengan kesulitan yang kita hadapi dan menjadikannya sebagai 'tantangan' dan mencari solusi bagaimana kita bisa memecahkannya.

Dan sebaliknya, kalau kita tidak memiliki hasrat dalam melakukan sesuatu (hobi), hal itu akan terasa berat dikerjakan!

Begitu juga dalam internet marketing.

Internet marketing memberikan peluang sangat besar pada kita untuk mengembangkan apa saja yang kita sukai menjadi sebuah bisnis yang bisa kita jalankan!

Tidak jarang di dunia nyata, banyak orang berpotensi untuk suatu hobi tertentu, tapi keahliannya tidak tersalurkan karena 'situasi dan kondisi'.

Lingkungan tempat tinggal mereka tidak memungkinkannya untuk mengembangkan apa yang mereka minati menjadi sebuah bisnis dan bisa menghasilkan pendapatan!

Dengan semakin berkembangnya pengguna internet dari hari ke hari, percayalah, di sana masih ada tempat bagi setiap orang untuk mengembangkan hobinya menjadi sebuah bisnis yang menghasilkan!

Lagipula, tidak setiap orang yang pergi online itu tujuannya adalah sebagai 'marketer'. Justru di antara mereka lebih banyak yang menjadi 'konsumen' alias pemakai saja. Jadi ini kesempatan baik untuk kita yang menggeluti bidang internet marketing. :-)

Jadi saran saya untuk Kamu sekarang adalah, mulailah pikirkan APA hobi Kamu atau APA yang Kamu senang lakukan! Baik itu yang terpendam ataupun yang sudah Kamu lakukan dari dulu!

Kenapa? Karena kalau kita menjalankan sebuah bisnis yang kita sukai, maka masalah dan rintangan apapun yang kita hadapi, tidak akan membuat kita menyerah! Justru sebaliknya, kita akan terus mencari tahu.. "Apa sebab masalah itu terjadi, dan apa yang harus kita lakukan untuk mengatasi masalah itu".

Jangan selalu ikut-ikutan apa yang dikerjakan orang lain. Apa yang orang lain pasarkan dan menghasilkan keuntungan belum tentu cocok untuk kita. Jadi carilah bisnis yang Kamu rasa cocok untuk Kamu. Dan yang penting, Kamu merasa nyaman mengerjakannya!

Ingat, dalam diri seseorang, selalu terdapat kejeniusan tersendiri yang orang lain tidak punya. Kejeniusan ini seringkali 'tenggelam' karena sering kali kita ingin seperti orang lain!

Gali kejeniusan yang ada di dalam diri kita. Mulailah semua itu dari hobi yang kita senangi! Jangan menyerah. Yakinkan, kita bisa menjadi ahli di bidang tersebut!

Ingat, keberhasilan seseorang tidak hanya melulu tergantung pada 'waktu dan uang', tapi sebenarnya lebih besar tergantung pada besarnya keinginan orang itu untuk berhasil. Dan biasanya pula keinginan besar ini muncul, pada hal-hal yang kita senangi!

Nah sekarang, meskipun di atas saya menyarankan Kamu untuk mencari lahan bisnis sesuai dengan hobi Kamu supaya Kamu tidak merasa bosan, Kamu juga perlu memperhatikan saran saya yang kedua di bawah ini.
Lakukan riset, apakah hobi kita tersebut ada target marketnya?
Percuma kita menjual sesuatu kalau tidak ada orang yang mencarinya di internet, betul?

Oleh sebab itu CARIlah barang atau produk yang berhubungan dengan hobi kita dan memiliki 'pangsa pasar' atau ADA target marketnya!
(Bagaimana melakukan riset, dan bagaimana kita bisa mengetahui APA yang dicari oleh 'masyarakat' internet, akan saya bahas di BAB berikutnya) :)

Ingat, mengetahui apa yang pasar inginkan adalah salah satu hal yang sangat penting dan harus selalu kita perhatikan pada saat menjalankan bisnis di internet. Karena hal ini akan sangat menentukan besar kecilnya keuntungan yang akan kita peroleh dari bisnis yang sedang kita jalankan.

Dan tentunya, pada saat menjalankan sebuah bisnis, kita ingin mendapatkan keutungan yang besar bukan? :-)

Katakanlah Kamu sudah memiliki 'topik' bisnis yang ingin Kamu kembangkan.

Nah, berikut akan saya jelaskan apa yang harus Kamu miliki dan bagaimana Kamu bisa mengembangkannya sendiri!
Juallah produk/jasa yang berkualitas!
Menjual produk/jasa yang berkualitas merupakan salah satu solusi dan strategi kita bisa sukses di Internet! Dengan menjual produk yang berkualitas, pengunjung akan menyenangi web site kita, dan kita bisa memperoleh keuntungan.

Dan kunci untuk mendapatkan pengunjung yang senang dan sebanyak-banyaknya, juga keuntungan yang sebesar-besarnya adalah pada saat kita mulai peduli untuk memecahkan masalah yang seringkali dihadapi orang lain.

Kita harus bisa memahami bahwa kebanyakan orang akan mencari orang yang bisa mereka percaya untuk memecahkan masalah penting yang seringkali mereka hadapi.

Dengan kata lain, kalau Kamu ingin sukses di dunia internet marketing mulailah berpikir:
• Apa yang bisa Kamu lakukan untuk orang lain.
• Tempatkan diri Kamu sebagai seorang AHLI dalam bidang tertentu yang bisa membantu memecahkan masalah orang lain.
• Bagaimana Kamu bisa membuat pelanggan Kamu kelak 'puas' dengan pelayanan Kamu.

Itu semua penting.

Banyak sekali orang yang memulai bisnis online dan memulainya dengan 'mental konsumen' alias.. mental 'Me...! Me...! Me...!'

Orang yang bermental 'konsumen' akan sulit menjadi sukses di dunia internet marketing. Karena 'konsumen' adalah 'anak yang manja' :-)

Mereka selalu ingin dilayani, bukan melayani. Dan mereka seringkali hanya memikirkan diri sendiri.
• Buat SAYA mana?
• Manfaatnya untuk SAYA apa?
• Apa yang akan SAYA dapatkan?
• Berapa uang yang akan SAYA hasilkan?

Terus... saya... saya... saya... saya... :-)
Orang lainnya kapan? :-)

Apakah Kamu punya seorang pembantu di rumah? Yang sering Kamu suruh-suruh. Lakukan ini, lakukan itu. Ambilkan ini, ambilkan itu. Mungkin kadang kita juga suka 'membentak'-nya kalau dia melakukan kesalahan. Sementara dia terus saja melakukan apa yang kita inginkan. Dia membantu memecahkan 'masalah kita'.

Nah, sekarang coba tempatkan posisi Kamu di posisi mereka. Di mana Kamu harus 'melayani' seorang majikan dan membantu memecahkan permasalahannya. :-)

Sebelum Kamu memikirkan 'upah' dari hasil kerja Kamu melayani 'majikan' dalam hal ini 'pelanggan', Kamu harus membuat orang lain (pelanggan) SENANG terlebih dahulu 'kan?! :-)

Pada saat kita melakukan suatu kebaikan untuk orang lain, kita dengan mudah akan mendapatkan kepercayaan.

Bila kita sudah mendapatkan kepercayaan, maka bisnis pun akan berjalan, dan uang pun akan mengikuti dengan sendirinya! :-)
Bagaimana Mencari Ide Bisnis Yang Bisa Kita Kembangkan Lewat Internet!
Banyak orang mengaku mendapatkan kesulitan untuk menentukan bisnis apa yang bisa dia jalankan di internet.

Sekarang saya akan mengajarkan bagaimana Kamu bisa mendapatkan IDE apa yang bisa Kamu pasarkan dan siapa pangsa pasarnya? :-)

Kamu tahu, di internet ada tempat 'gratis' di mana kita bisa mengetahui apa dan berapa banyak orang yang mencari suatu topik berdasarkan 'kata kunci' (keywords) tertentu.

'Alat' ini biasa digunakan oleh para marketer untuk mencari ide 'kata kunci tambahan' yang berhubungan dengan produk atau jasa yang dijualnya. Tapi sebenarnya alat ini juga bisa kita pakai sebagai tolak ukur atau langkah awal untuk mencari IDE bisnis yang bisa kita kembangkan lewat internet!

Gunakan strategi sederhana saya ini untuk menemukan ribuan target market 'empuk' yang bisa Kamu manfaatkan sesuai dengan keahlian Kamu masing-masing!

Tidak banyak orang yang tahu ataupun paham, 'alat gratis' yang ada di internet ini bisa dipakai untuk menemukan ribuan target market yang luar biasa besar dengan hanya menggunakan 1 kata kunci yang kita pilih.

Untuk ini saya akan memberi contoh dari kata "learn" (= belajar)

Pertama-tama, kita harus pergi ke situs yang menyediakan alat gratis ini:
http://www.freekeywords.wordtracker.com/

Lalu kita ketikkan kata kunci saya di atas (learn) pada alat ini, dan hasil pencariannya bisa Kamu lihat di halaman berikutnya!

Ini dia, lihat, kata "learn" telah 54.958 kali dicari di internet pada saat saya melakukan riset.

WOW...!! Buanyak betul ya ....:-)


Hebatnya lagi, alat ini tidak hanya memberi tahu saya berapa kali kata kunci 'learn' yang saya cari, dia juga memberi tahu kata kunci lain yang berhubungan dengan kata kunci yang saya cari!

DAN kita bisa 'mengklik' pada masing-masing frasa kata kunci yang telah kita dapatkan dari hasil pencarian tadi untuk menemukan kata-kata kunci lebih spesifik yang bisa kita gunakan untuk mendapatkan ide bisnis yang akan kita jalankan.

Lihat saja contohnya, pada saat saya mengetikkan kata 'learn', alat ini juga memberitahu saya berapa kali kata 'learn guitar' dicari di internet.

OK! Sekarang kita ambil kata kunci yang menarik untuk saya di atas yaitu 'learn guitar'. Kata 'learn guitar' ini dicari 5.825 kali di internet pada saat saya melakukan riset. Dan ingat, 'gitar' itu 'kan macam-macam. Ada gitar klasik, gitar listrik, dll.

Sekarang saya akan mencoba untuk mengklik kata 'learn guitar' tersebut dan lihat hasilnya di bawah:

Wow, ternyata ada banyak kata yang tidak terpikirkan oleh saya yang banyak dicari oleh orang di internet.


Apa ini artinya? Artinya alat gratis ini bisa membantu kita menemukan target market yang sangat luas dan tidak terbatas! Dan intinya, dengan mengembangkan produk-produk dan jasa pelayanan yang tersedia dalam pasar ini, kita bisa mendapatkan kesempatan untuk mendapatkan keuntungan!

Nah sekarang, silakan Kamu coba sendiri bermain-main dengan alat gratis ini dengan menggunakan kata kunci pilihan Kamu sendiri! Misalnya saja kalau Kamu senang memasak, ketikan 'cooking' atau Kamu suka sepak bola, ketikkan 'soccer'. Pokoknya apapun yang menyangkut HOBI Kamu.

Kamu akan melihat begitu banyak 'kombinasi' kata kunci yang tidak pernah terpikirkan oleh Kamu sebelumnya, dan di sana diharapkan Kamu akan bisa menentukan satu topik tertentu untuk bisnis yang akan Kamu jalankan karena Kamu tahu ADA target market-nya! :-)

Sama seperti contoh saya sebelumnya, hanya berawal dari kata 'learn' akhirnya saya menemukan IDE untuk membuat web site bertemakan tentang 'learn guitar' (belajar bermain gitar).

Kamu lihat sendiri, untuk kata kunci 'learn guitar' saja saya bisa mendapatkan macam-macam target market!

Saya bisa membuat situs bertemakan 'learn bass guitar' atau 'learn classic guitar'. Itu pun sudah 2 'target market' yang berbeda, bukan? :-)

Intinya, lebih spesifik, lebih baik.

Dari hasil pencarian di atas, saya bisa mengembangkan sebuah ide, misalnya saja:
• Saya akan membeli domain: www.LearnGuitarNOW.com
• Lalu saya akan membuat sebuah situs portal di mana saya bisa memberikan tips-tips gratis untuk orang yang mau belajar bermain gitar.
• Saya juga akan membuat sebuah 'newsletter' gratis untuk pengunjung. Newsletter yang akan saya kirim setiap minggu ini, berisi lagu-lagu terbaru yang bisa mereka mainkan dengan gitar mereka.
• Tidak lupa, saya juga akan membuat sebuah forum khusus orang-orang yang suka bermain gitar, agar setiap orang yang suka bermain gitar bisa berkomunikasi satu sama lain, dan saya bisa menempatkan diri saya sebagai ahli di sana! Lagi pula, asyik bukan, kalau kita bisa 'berkumpul' dengan orang-orang yang sehobi dengan kita? :-)
• DAN tidak lupa (meski di simpan paling akhir, tapi ini sebenarnya salah satu tujuan utama kita, yaitu bisa MENJUAL) di web site ini saya juga akan menjual gitar, kursus gitar, alat-alat gitar, video bermain gitar, dan lain-lain yang berhubungan dengan gitar!
Nah, sekarang giliran Kamu untuk mencari 'kata kunci' APA yang kira-kira cocok untuk Kamu. Saya tidak bisa membantu, karena yang paling tahu apa yang Kamu sukai adalah Kamu sendiri! :-)

Jadi mulailah bermain-main dengan kata kunci dan lalu pilih topik tertentu yang akan Kamu jadikan sebuah bisnis! :-)

Tidak sulit 'kan? :-)

Alat gratis itu bisa memberikan Kamu RIBUAN ide bisnis (bahkan kayaknya sampai jutaan) yang bisa Kamu kembangkan lewat internet!

Tetapi sekali lagi saya ulangi, jangan serakah! Pilih topik yang paling Kamu sukai dan minati. Lebih spesifik lebih baik! Usahakan satu topik ini berjalan dulu. Kalau sudah 'menghasilkan' dan bisa 'diotomatisasi' baru Kamu bisa maju ke topik berikutnya!
Banyak marketer yang hanya fokus pada satu topik kesenangannya saja. Malah dengan berjalannya waktu mereka bisa menciptakan ide sendiri untuk mengembangkan topik utama mereka lebih berkembang, dan jadilah mereka 'sangat ahli' di bidangnya!

Kamupun bisa melakukan hal yang sama! :-)

Khusus bagi mereka yang tidak mengerti bahasa Inggris, jangan berkecil hati. Kamu masih bisa mencari ide lewat mesin gratis ini. Mungkin saja awalnya dibantu dengan kamus bahasa Inggris untuk mengetahui kata kunci yang akan dicari.

Lalu setelah Kamu menemukan topik tertentu, kembangkan dalam bahasa Indonesia. Jangan salah lho, Indonesia ini LUAS. Ingat, tidak lama lagi internet akan lebih murah dan menjadi 'makanan sehari-hari' masyarakat Indonesia. Apalagi setelah munculnya abiasian

Kita ambil dari contoh 'learn guitar'. Kalau Kamu seorang guru gitar, kenapa Kamu tidak membuat 'kursus gitar online' khusus untuk orang Indonesia? Dan murid Kamu bisa tersebar se-Nusantara seperti Abiasia

Salah satu misi saya membuka Abiasianini adalah mengembangkan internet marketing Indonesia dan mengajarkan orang Indonesia menjadi 'terbiasa' dengan bisnis online. Juga membantu mereka yang kreatif untuk bisa mengembangkan potensi mereka lewat internet.

Lihat, di Jepang dan Korea, di sana juga banyak orang yang tidak bisa berbahasa Inggris, tapi internet marketing di sana tetap berjalan lancar. Kita pun jangan kalah sama mereka! Kita malah harus bisa lebih baik daripada mereka!
Satu Kata Yang Bisa Memberikan Informasi Mengenai Produk/Jasa Yang Sering DIBELI Lewat Internet!
Abiasia, saya ingin tahu biasanya orang "MENCARI dan lalu MEMBELI" barang apa saja di Internet? Saya ingin membuat sebuah web site yang bertemakan "apa saja", yang penting banyak orang yang suka MEMBELI barang tersebut di internet!

No Problemo! Yang harus Kamu lakukan sekarang adalah kembali ke situs:
http://www.freekeywords.wordtracker.com/

Kemudian ketik kata kunci: buy

Lihat di bawah hasilnya. Apa saja yang sering orang cari dan BELI lewat internet! Tidak semata-mata mereka mengetikan kata 'buy' di mesin pencari kalau mereka tidak berniat 'membeli', 'kan? :-)


Nah... sekarang Kamu sudah punya daftarnya khan ? :-)

Dari hasil pencarian yang kita lakukan lewat kata 'buy', kita bisa mengetahui secara spesifik tentang apa yang banyak dibeli orang.

Coba Kamu klik lagi salah satu kata kunci yang ada dalam daftar tadi, misalnya saja kata kunci 'buy shoes'.

Dengan 'mengembangkan' target market yang kita peroleh dari satu kata kunci yang kita cari, maka secara otomatis kita bisa mengetahui kebutuhan-kebutuhan apa yang seringkali dicari oleh banyak orang.


Penuhi kebutuhan mereka. Pecahkan masalah mereka. Dan kita pun akan mendapatkan keuntungan! :-)

Tapi saya TETAP menyarankan Kamu untuk mengembangkan sebuah topik yang Kamu minati menjadi sebuah bisnis yang akan Kamu jalankan.
Bagaimana Menerapkan Semua Strategi Untuk Mendapatkan Keuntungan Besar
Okay, sekarang bagaimana Kamu memulai menjalankan semua strategi sederhana yang telah saya terangkan?

Jangan khawatir, semua bisa Kamu pelajari dengan mudah! :-)

Saya akan memberi contoh berdasarkan riset yang telah saya lakukan pada BAB-BAB sebelumnya.

Semua berawal dari kata kunci pilihan saya: 'learn'

Setelah melakukan riset, katakanlah saya menemukan topik yang saya senangi yaitu 'learn guitar'. Di sana saya menemukan ternyata banyak orang yang ingin:
• belajar bermain gitar
• tips bermain gitar
• membeli gitar

Jadi, sangat masuk akal seandainya saya benar-benar suka gitar dan melihat kesempatan besar tersebut untuk memperoleh penghasilan dari market ini, dan caranya adalah :
• Membuat website dengan tema: tips bermain gitar
• Menjual produk yang berhubungan dengan 'pendidikan' bermain gitar atau 'membership web site' sehingga orang lain dapat belajar memainkan gitar.
• Menyediakan link affiliate pada tempat mereka dapat membeli gitar.

Di atas adalah cara yang sangat sederhana, terfokus, efektif, cepat dan mudah dalam menentukan sebuah bisnis yang ingin saya jalankan.

Dan contoh di atas bisa Kamu terapkan pada topik APAPUN yang akan Kamu pilih! Caranya?

Gunakan strategi sederhana yang telah saya ajarkan:
• Temukan kata kunci yang berhubungan dengan minat dan hobi Kamu. Cari tahu apa yang orang-orang inginkan.
• Cari tahu apa yang bisa mereka "beli" sesuai dengan minat mereka dan Kamu.
• Sediakan content menarik di situs Kamu!

Kombinasikan strategi "Target Marketing" tersebut dengan ide kreatif Kamu, untuk mendapatkan target market yang benar-benar cocok untuk Kamu, sehingga bisa mendapatkan keuntungan yang diharapkan! :-)
Tips Bagi AbiasiaYang Telah Memiliki Produk Sendiri Dan Ingin Memasarkannya Melalui Internet
Saran pertama saya bagi Kamu yang memiliki produk dan ingin memasarkan produknya melalui internet:

Cari tahu terlebih dahulu, berapa besar 'keinginan pasar' atau 'market demand' terhadap barang yang hendak Kamu jual dengan cara yang telah saya uraikan pada BAB-BAB sebelumnya:

Pertama, Kamu kunjungi:
http://www.freekeywords.wordtracker.com/

Ketikkan nama produk Kamu atau 'target market' yang kira-kira berhubungan dengan produk Kamu.

Tips: Untuk hasil maksimum, ketikkan nama produk Kamu atau target market yang berhubungan dengan produk Kamu dalam bahasa Inggris.

Lakukan penelitian, berapa besar keinginan pasar terhadap barang Kamu.

Jika banyak, ini berarti berita bagus! Kamu tinggal mengembangkannya dengan strategi yang telah saya ajarkan pada BAB-BAB sebelumnya. Tapi sebelumnya, tentu saja, Kamu harus membuat sebuah web site dulu dan naskah web yang menjual.

Khusus untuk pembuatan naskah web ini telah saya jelaskan pada modul lain secara terpisah. Silakan Kamu membacanya dan lalu praktekkan pada produk yang akan Kamu jual lewat internet.

Sebaliknya, bila produk Kamu ternyata tidak memiliki peminat, Kamu masih bisa melakukan sesuatu!

Satu hal yang membuat internet luar biasa bagi saya adalah, meski kadang-kadang produk yang hendak kita jual itu ternyata tidak ada atau mungkin lebih tepat bila saya katakan "belum" ada, maka kita BISA "menciptakan" sebuah target market baru dengan kekreatifan kita!

Contoh: Misalnya saja saya memiliki pabrik wayang!

Saya mau menjual "wayang" saya lewat internet. Setelah saya melakukan riset pasar, ternyata sedikit sekali orang yang mencari wayang di internet, karena banyak orang asing yang belum tahu tentang wayang. Apakah dengan begitu saya akan menyerah dan lalu menutup pabrik wayang saya? Tentu tidak! Kalau begitu, bukan pebisnis namanya! :-)

Seorang pebisnis dituntut untuk selalu berfikir kreatif. Dan untuk menjadi kreatif, dituntut untuk selalu berlatih.

Seseorang bisa menjadi kreatif pada saat dia -paling tidak- mau mulai untuk menyisihkan sedikit waktunya untuk berpikir apa yang harus dia lakukan untuk menyelesaikan suatu masalah.

Semakin otak kita dilatih untuk terus berpikir kreatif, semakin kekreatifan kita terasah. Dan siapa tahu dengan berputarnya waktu, juga dengan pengalaman, latihan, serta trial & error, Kamu bisa jadi seorang 'creative genius'. ;-)

Okay, sekarang saya adalah seorang pedagang wayang yang ternyata mengetahui tidak banyak orang mencari wayang saya di internet, lalu apa yang akan saya lakukan?

Seperti yang saya katakan di atas, saya dituntut untuk menciptakan sebuah target market sendiri untuk menjual wayang tersebut.

Pertama yang harus kita lakukan adalah tentukan SIAPA target market kita. Jangan kita berpikir 'pokoknya semua orang adalah target market saya'. Itu salah. Tidak semua orang akan jadi target market kita.

Kita harus berfikir lebih spesifik, siapa saja yang biasa tertarik pada produk atau layanan kita? Siapa saja yang kira-kira suka akan wayang, atau wayang itu hubungannya dengan apa? Misalnya saja, wayang berhubungan dengan 'kebudayaan' (culture), kesenian (art), kepariwisataan (tourism), kerajinan tangan (handicraft), dan mungkin masih banyak lagi hubungan yang lain, tukang wayang lebih tahu :-)

Nah, sekarang saya sudah punya 4 kata kunci utama (culture, art, tourism, handicraft) untuk target market kita berjualan 'wayang'. 4 Kunci utama tersebut sudah banyak peminatnya di internet. Sedikitnya ada ribuan peminat! Tinggal kelihaian kita bagaimana 'memperkenalkan' wayang pada 4 target market tersebut!

Misalnya saja kita akan 'membidik' target market orang yang suka akan 'handicraft'! Kita bisa membuat situs tentang 'Indonesian Handicraft'. Situs yang berisi tentang kerajinan-kerajinan Indonesia.

Kita jelaskan di situs kita, mulai dari macam-macam kerajinan, bahan kerajinan, daerah asal kerajinan, tips membuat kerajinan tangan, sampai akhirnya kita mengenalkan 'wayang' sebagai 'maskot' isi situs kita.

Bukan tidak mungkin, dengan membidik target market yang lain pada awalnya, kita akan membuat target market baru, seperti 'wayang' misalnya!

Selamat mencoba :-)